Haloo...
Umumnya tentu kita rajin membersihkan tubuh setiap hari bukan?
Kali ini aku mau sharing tentang sabun mandi yang aku suka!
Cottage mempunyai banyak pilihan untuk keharuman dan kesegaran.
Produk-produk cottage tidak hanya body wash, banyak sekali produk yang menarik yang cottage sediakan untuk kulit kita.
Kali ini aku akan membahas tentang Body Wash dari cottage.
Produk Cottage ini mempunyai berbagai keharuman :
- Grapefruit
- Green Tea
- Peach
- Vanilla
- Fig
- Caramel
- Green Tea
- Peach
- Vanilla
- Fig
- Caramel
- Strawberry & Mint
- Ocean Blossom
COTTAGE
Revitalizing Shower Gel & Bath Milk
- Strawberry & Mint -
Kali ini aku akan membahas tentang body wash cottage dengan keharuman strawberry dan mint.
Cottage - Strawberry & Mint - |
Cottage - Strawberry & Mint - |
Merupakan sabun mandi yang terbuat dari ekstrak strawberry dan mint yang dapat memberikan kesegaran, keharuman,kelembaban dan kebersihan untuk tubuh.
Cottage : Made in France
Isi : 250ml or 750ml
Berikut detail cottage strawberry & mint:
Keterangan disamping |
Keterangan dari belakang |
Tutup dari atas |
Tutup terbuka cottage |
Cottage strawbeery & mint ini benar-benar memberi kesegaran untuk kulit, keharuman strawberry membuat ingin lebih lama didalam kamar mandi hihi..
Cottage ini merupakan sabun cair yang teksturnya lembut, tanpa scrub, dan busanya tidak terlalu banyak apabila dicampur air namun dapat membuat kulit menjadi lebih licin dan segar ^^
Untuk mendapatkan busa yang lebih banyak aku menggunakan sponge atau scrub.
Sangat disayangkan aroma dari sabun cottage ini tidak akan bertahan lama, namun kesegarannya terasa dan membuat kelembaban kulit kita terjaga.
Pengaplikasian cottage -strawberry & mint- |
Cottage Bath Milk - Strawberry & Mint - ini juga kaya akan moisturizer yang menjaga kulit tetap lembab dan kaya vitamin B9 dan A yang baik untuk kulit.
Kalian bisa mendapatkannya di toko-toko yang ada di mall.
Aku membelinya di supermarket Hero dengan price yang lumayan, namun sesuai dengan isi dan mafaatnya ^^
SEE YOU...
- Semoga Bermanfaat -
0 komentar:
Posting Komentar